https://journal.untidar.ac.id/index.php/rice/issue/feed Reviews in Civil Engineering 2023-12-05T02:28:14+00:00 Herlita Prawenti herlitapr@untidar.ac.id Open Journal Systems <p><strong>Journal RICE (Review in Civil Engineering)</strong> </p> <p>ISSN : p-ISSN: <a href="http://issn.pdii.lipi.go.id/issn.cgi?daftar&amp;1503739565&amp;1&amp;&amp;">2614-3100</a> e-ISSN: <a href="http://issn.pdii.lipi.go.id/issn.cgi?daftar&amp;1503739091&amp;1&amp;&amp;">2614-3119</a> </p> <p>Frequency : 2 issues per year </p> <p>National Grade : Sinta 5</p> <p>Editor in Chief : Herlita Prawenti, S.T., M.T.</p> https://journal.untidar.ac.id/index.php/rice/article/view/856 Analisis Pengaruh Jumlah Lintasan Menggunakan Roller Terhadap Tingkat Kepadatan Tanah Percobaan Zona Kedap Air Bendungan 2023-12-01T07:34:36+00:00 Rizki Hukma Sabiya rizkihukma.rh@gmail.com Agus Yuwana Dwi Sat dwisat.agus@untidar.ac.id Yanuar Adipradana Arrizka arrizka.yanuar@untidar.ac.id <p>Pada proyek pembangunan bendungan, proses pemadatan tanahnya masih dilakukan dengan cara manual yang memerlukan waktu relatif lama dan biaya yang besar dalam menentukan jumlah lintasan yang optimum. Jumlah lintasan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tingkat kepadatan tanah. Namun, terdapat batasan di mana peningkatan jumlah lintasan di atas batas tertentu tidak memberikan peningkatan signifikan dalam tingkat kepadatan tanah. Oleh karena itu, dalam menentukan jumlah lintasan yang optimum terhadap tingkat kepadatan tanah dilakukan dengan metode analisa statistik. Dalam penelitian ini, pengujian dilakukan berdasarkan standar ASTM D 698-00a untuk pengujian <em>proctor </em>dan ASTM D 1556-00 untuk pengujian <em>sand cone</em>. Pemadatan dilakukan dengan <em>sheep foot roller </em>seberat 13 ton yang variasi jumlah lintasannya 6, 8, dan 10 lintasan serta harus memenuhi MDD &gt; 95%. Metode dalam penelitian ini menggunakan persamaan regresi dengan korelasi <em>pearson</em> untuk mengetahui variabel yang berpengaruh. Berdasarkan analisis regresi multilinear dengan syarat kepadatan MDD &gt; 95% diperoleh Y=-0,27183+AX1-0,00545X2 dengan Y merupakan persentase MDD, X1 merupakan MDD lapangan (gr/cm<sup>3</sup>), dan X2 merupakan jumlah lintasan alat pemadat dengan nilai A=45,576–92,930 (X1 rata-rata 1,053-2,139 gr/cm<sup>3</sup>). Persamaan prediktif yang digunakan dalam penelitian ini dapat digunakan dalam memprediksi jumlah lintasan untuk mencapai standar MDD ketika jenis tanah dan <em>roller</em> yang sama digunakan dalam konstruksi<em>.</em></p> 2023-10-31T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Rizki Hukma Sabiya, Agus Yuwana Dwi Sat, Yanuar Adipradana Arrizka https://journal.untidar.ac.id/index.php/rice/article/view/477 Evaluasi Tinggi Muka Air Jembatan Kalibondo-Chanachol,Dusun Gending Sari,Desa Kalinegoro,Kecamatan Mertoyudan Terhadap Banjir Kala Ulang 2023-12-01T07:47:20+00:00 Azira ma Al ashar Herlambang Putra aziramaputra2801@gmail.com Muhammad Amin muhammadamin@untidar.ac.id Arrizka Yanuar Adipradana arrizka.yanuar@untidar.ac.id <p>Banjir adalah peristiwa bencana alam yang terjadi ketika aliran air yang berlebihan merendam daratan. Banjir memiliki banyak penyebab, salah satunya adalah diakibatkan oleh adanya aliran air yang cukup kencang yang berasal pembuangan bebearapa irigasi yang tidak mampu di tampung oleh sungai. Salah satunya yaitu meluapnya air pada kali gending yang terdapat di Dusun Gending Sari, Kelurahan Kalinegoro, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui intensitas banjir kala ulang yang terjadi. Penelitian ini menggunakan aplikasi SWMM (<em>Storm Water Management Model</em>) untuk memproyrksikan intensitas curah hujan kala ulang 2, 5, 10, 20, 25, 50, dan 100 tahun. Hasil perhitungan menunjukkan bahwa intensitas hujan kala ulang 25 tahun dan 50 tahun sebesar 19,637 dan 21,994 melebihi kapasitas saluran yang mengakibatkan air meluap terutama pada tiga <em>junction</em> terakhir mendekati jembatan. Maka dari itu perlu ada rehabilitasi jembatan dengan cara menaikkan tinggi jembatan setinggi 1,4 meter.</p> 2023-10-31T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Azira ma Al ashar Herlambang Putra, Muhammad Amin, Arrizka Yanuar Adipradana https://journal.untidar.ac.id/index.php/rice/article/view/578 Manajemen Parkir di Pasar Baledono Purworejo 2023-05-19T06:26:41+00:00 Ria Miftakhul Jannah riamifta@untidar.ac.id Evi Puspitasari evi.puspitasari@untidar.ac.id Dedy Firmansyah dedy@untidar.ac.id Herlita Prawenti herlitapr@untidar.ac.id Sulthon Habibulloh melong05041999@gmail.com <p>Pasar Baledono merupakan salah satu pasar tradisional yang ada di Kabupaten Purworejo. Aktivitas pasar yang padat menyebabkan meningkatnya volume kendaraan yang masuk dan keluar Pasar Baledono pada jam-jam tertentu, sehingga banyak kendaraan yang sulit mencari tempat untuk parkir. Penelitian pada Kawasan Pasar Baledono Purworejo perlu dilakukan untuk mengevaluasi perencanaan ruang parkir sehingga dapat menghasilkan manajemen yang baik terkait optimalisasi serta kenyamanan pengguna ruang parkir Pasar Baledono Purworejo. Waktu dan pelaksanaan penelitian dilakukan pada hari kerja dan hari libur pada jam puncak yaitu dari Jam 09.40 WIB – 10.40 WIB. Pengumpulan data tersebut digolongkan menjadi dua yaitu data primer dan data sekunder. Data primer meliputi volume parkir, durasi parkir, akumulasi parkir, luas lahan, dan ukuran parkir. Sedangkan data sekunder meliputi data jumlah penduduk kabupaten Purworejo dan gambar denah lokasi. Berdasarkan analisis karakteristik parkir, kondisi pelayanan parkir saat ini masih belum berjalan dengan baik. Hal ini dapat diketahui dari nilai indeks parkir yang tinggi. Terdapat dua rekomendasi dalam memanajemen parkir yaitu; melakukan penataan ulang terhadap model ruang parkir dan pengalihan ruang parkir sementara pada waktu tertentu. Pengalihan ruang parkir ini dilakukan pada area parkir terdekat dengan bangunan yang ditinjau.</p> 2023-10-31T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Ria Miftakhul Jannah, Evi Puspitasari, Dedy Firmansyah, Herlita Prawenti, Sulthon Habibulloh https://journal.untidar.ac.id/index.php/rice/article/view/773 Peningkatan Kinerja Pekerja Proyek Pembangunan Apartemen Mahata Tanjung Barat dan Double-Double Track (DDT) Stasiun Manggarai 2023-12-01T04:01:10+00:00 Yagi Tri Cahya yagi.tricahya@gmail.com Fajar Susilowati fajar.susilowati@untidar.ac.id Herlita Prawenti herlitapr@untidar.ac.id <p>Keterlambatan proyek biasa terjadi karena kurangnya motivasi kerja para pekerja proyek. Terdapat permasalahan kontruksi atau kegagalan pembangunan yang disebabkan oleh kurangnya ketrampilan pekerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh pelatihan kerja dan motivasi kerja serta hubungan keduanya terhadap kinerja pekerja konstruksi.</p> <p>Metode yang digunakan dalam penelitian ini ada kuantitatif. Sampel penelitian yang digunakan seluruh pekerja yang berada dilokasi proyek. Dilakukan uji validitas, reliabilitas, dan model menggunakan aplikasi SPSS 25.</p> <p>Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada dua proyek tersebut memiliki tingkat pelatihan kerja dengan nilai 4,117 dan interpretasi baik, motivasi kerja dengan nilai 4,224 dan interpretasi sangat baik, serta pada kinerja pekerja dengan nilai 4,040 dan interpretasi baik. Pengaruh pelatihan kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja pekerja pada proyek pembangunan apartemen berkorelasi sangat kuat dengan nilai persentase sebesar 80,6%&nbsp; dan pada proyek DDT Stasiun Manggarai berkorelasi kuat dengan nilai persentase sebesar 32%.</p> 2023-10-31T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Yagi Tri Cahya, Fajar Susilowati, Herlita Prawenti https://journal.untidar.ac.id/index.php/rice/article/view/471 Studi Tingkat Keselamatan Transportasi Angkutan Barang Rute Jawa Sumatera Berdasarkan Perspektif Pengemudi 2023-12-01T07:45:46+00:00 Afitra Bondan Dwikusuma afitrabondan1@gmail.com Evi Puspitasari evi.puspitasari@untidar.ac.id Dedy Firmansyah dedy@untidar.ac.id <p><span class="fontstyle0">Transportasi angkutan barang rute Jawa Sumatera yang ada sejak beberapa<br>tahun belakangan ini selalu memperhatikan keselamatan di jalan antara pengemudi<br>dengan mobil angkutan yang dibawa selama dijalan. Management di Angkutan<br>barang rute Jawa Sumatera selalu berkoordinir dan memastikan apabila mobil<br>angkutan yang beroperasi layak pakai dan aman saat berkendara baik secara<br>perjalanan jauh maupun perjalanan dekat antar kota.<br>Penelitian ini menggunakan metode kualitatif adalah riset yang bersifat<br>Penjelasan dan cenderung menggunakan analisis dengan data yang didapat dari<br>SAT LANTAS RUAS TOL PEJAGAN – PEMALANG BREBES JAWA<br>TENGAH dapat di cari menggunakan metode </span><span class="fontstyle2">Accident Rate </span><span class="fontstyle0">dan metode Empiris.<br>Panjang ruas jalan TOL Pejagan - Pemalang yaitu 57,5 kilometer, data<br>kecelakaan angkutan barang yang berjumlah 66 dari total kecelakaan sebanyak 203.<br>Berdasarkan data perhitungan secara metode empiris dapat disimpulkan bahwa<br>kecelakaan angkutan barang yang terjadi disetiap kilometer pertahunnya yaitu 2<br>kendaraan. Perhitungan penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kecelakaan yang<br>terjadi di ruas Tol Pejagan – Pemalang ini masih terbilang terus meningkat<br>dikarenakan keluhan dari para pengemudi terkait sarana dan prasana di jalan dengan<br>total 203 kecelakaan.<br></span></p> 2023-10-31T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 Afitra Bondan Dwikusuma, Evi Puspitasari, Dedy Firmansyah https://journal.untidar.ac.id/index.php/rice/article/view/461 Pengaruh Filtrasi Terhadap Penyisihan Fisik dan Biologi Air Irigasi untuk Keperluan Higiene Sanitasi Pondok Pesantren Al Mubarok Tempuran Magelang 2023-12-01T07:36:27+00:00 muhamadalfanrizan muhamadalfanrizan@gmail.com Muhammad Amin muhammadamin@untidar.ac.id Achmad Rafi’ud Darajat achmadrafi@untidar.ac.id <p>Masyarakat Indonesia memanfaatkan dan mengelola sumber daya sesuai dengan pengetahuan, kebiasaan dan budaya yang berlaku. Pondok Pesantren Al Mubarok memanfaatkan air irigasi yang berasal dari sungai untuk keperluan <em>higiene </em>sanitasi. Berdasarkan uji awal, parameter kekeruhan dan bakteri <em>coliform </em>yang terkandung melebihi baku mutu yang ditetapkan. Filter merupakan salah satu alternatif untuk mengurangi kekeruhan dan bakteri <em>coliform. </em></p> <p>Metode yang digunakan adalah metode eksperimental pembuatan filter dengan komposisi media kerikil, ijuk, pecahan batu bata, arang aktif dan pasir. Alat filter memiliki ukuran 30 x 30 x 85 cm dengan 3 variasi ketebalam media batu bata yaitu 15 cm, 30 cm, dan 45 cm dengan waktu kontak selama 10, 20 dan 30 menit. Analisa data yang digunakan yaitu uji korelasi dan analisis ANOVA.</p> <p>Hasil penelitian menunjukkan bahwa efisiensi penurunan kekeruhan pada filter 1 sebesar 4,79%, filter 2 sebesar 14,14 % dan filter 3 sebesar 17,26 %. Parameter bakteri <em>coliform</em> tidak terjadi penurunan pada filter 1 dan filter 2. Terjadi penurunan 3,75 % pada filter 3 dengan waktu kontak 30 menit, tetapi tidak sesuai dengan Permenkes No. 32 Tahun 2017. Filtrasi dengan media pecahan batu bata dapat menurunkan kekeruhan dan bakteri <em>coliform.</em></p> 2023-10-31T00:00:00+00:00 Copyright (c) 2023 muhamadalfanrizan, Muhammad Amin, Achmad Rafi’ud Darajat