Persepsi Wisatawan Terhadap Dampak Pengembangan Pariwisata Berkelanjutan di Desa Wisata Nglanggeran, Kabupaten Gunungkidul

Authors

  • Wisnu Pramudya
  • Syahrul Hidayat

DOI:

https://doi.org/10.31002/ijtbe.v1i1.1466

Abstract

Program Sertifikasi Desa Wisata Berkelanjutan merupakan salah satu upaya pemerintah Indonesia dalam mengakselerasi pembangunan pariwisata berkelanjutan pada tingkat mikro. Salah satu desa wisata yang sudah berhasil menerima sertifikasi tersebut adalah Desa Wisata Nglanggeran yang berlokasi di Kabupaten Gunungkidul, Provinsi DIY. Berbagai penelitian telah menunjukkan secara empiris, khususnya dari sudut pandang masyarakat lokal, bahwa upaya pembangunan pariwisata berkelanjutan dapat meminimalisir dampak negatif pariwisata dan memberikan manfaat dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat lokal. Meskipun demikian, penelitian yang membahas persepsi wisatawan terhadap dampak pengembangan pariwisata berkelanjutan masih relatif sedikit, khususnya pada konteks destinasi berskala mikro seperti desa wisata sehingga terdapat research gap dalam kajian pariwisata berkelanjutan. Persepsi wisatawan dapat membentuk citra suatu destinasi baik secara positif dan negatif sehingga menjadi penting untuk diketahui. Penelitian ini bertujuan untuk mengisi adanya gap tersebut dengan melakukan kajian terhadap dampak pembangunan desa wisata berkelanjutan di Nglanggeran dari perspektif wisatawan. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebar survei berbasis kuesioner. Data yang sudah dikumpulkan kemudian dianalisis secara deskriptif dengan menggunakan statistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa wisatawan menganggap pengembangan Desa Wisata Nglanggeran sudah sesuai dengan prinsip pembangunan pariwisata berkelanjutan. Dengan demikian, keberadaan desa wisata berdampak positif terhadap keberlanjutan aspek lingkungan, kelembagaan, sosial budaya dan ekonomi. Pemerintah daerah dan pengelola desa wisata diharapkan dapat terus menjaga kolaborasi yang sudah dilakukan dengan baik selama ini dan secara berkelanjutan melakukan monitor terhadap pengelolaan desa wisata.

Kata kunci: Pembangunan berkelanjutan, Pariwisata berkelanjutan, Dampak pariwisata, Perspektif wisatawan, Desa wisata

Downloads

Published

2024-04-29

Issue

Section

Articles